O = Orang
FA = Faizal Alfa
O = Sam, jaman kayak begini, apa tumbuh secara horizontal masih relevan? Misalnya nambah cabang atau nambah titik penjualan?
FA = Mau jawaban panjang apa jawaban pendek?
O = Kalau jawaban panjang?
FA = Kalau namanya usaha, nambah kemanfaatan itu bukan sebatas dalam tujuan Foundernya pengen lebih kaya dan mulia, tapi justru karena sang Founder sudah selesai dengan dirinya, dan dia berkomitmen mengangkat timnya untuk bersama sama naik tingkatan.
O = Kalau jawaban pendek?
FA = Target pertumbuhan horizontal merupakan sebuah titik periksa untuk memantau seberapa terbatas atau seberapa luas semesta yang Kita layani.
Yang perlu diperhatikan, pertumbuhan horizontal ini tidak sebatas menyerang dalam bentuk menambah cabang. Ini buat semangat bagi teman-teman yang model bisnisnya tidak memerlukan, atau tidak relevan jika dikembangkan secara horizontal dalam bentuk nambah cabang.
Sama juga, Saya dan usaha yang Saya jalankan di PT Fortuna iMARKS Trans di Malang juga tentu perlu berpikir ulang jika misalnya mau buka cabang di Surabaya, Jakarta, atau sekalian langsung di Singapura.
Apa relevan? Apa perlu? Untuk mencapai tujuan apa? Sementara dalam bagian objective yang Kami canangkan dalam OKRs session di 2021 ini adalah : Menjadi Perusahaan Pemasaran Yang Membanggakan Malang.
Apa berarti kemudian Kami tidak numbuh secara horizontal?
Ternyata, tetap juga numbuh.
Di 2020 kemarin, tercatat secara kolaboratif, ada divisi divisi otonom yang lahir dan berkembang dalam semestanya.
NAIS Konten mengambil ceruk layanan sebagai jasa digital marketing untuk menghasilkan konten foto dan video yang unik, tematik, dengan tarif yang ramah kantong, dan menyebarluaskannya dalam jaringan : Malang Note
EKSISO! Mengambil ceruk layanan sebagai jasa Search Engine Marketing (SEM). Melakukan riset mendalam tentang pencarian dan kata kunci, menyiapkan kontennya, memposting di aneka lokasi, dan menghasilkan dampak info tentang usaha kita di google, makin mudah ditemukan saat dicari.
Tatawarna mengambil ceruk layanan Social Media Marketing (SMM) sebagai jasa digital marketing yang membuatkan program, memikirkan konten, dan melakukan aktivasi untuk para kliennya, dalam platform Instagram dan TikTok, menjadi agensi, tukang ndandani yang fokus, spesialis, dan tetap terjangkau.
iMARKS sendiri sebagai Konsultan Pemasaran, semakin intens dengan layanan hemat untuk : Konsultasi, layanan modular untuk : Sesi Materi yang laris diundang kesana dan kesini, serta buat yang serius only, ada layanan : Eksekusi, yang dari A-Z nya dirancang, dilakukan, dilaporkan, dan di review oleh Tim iMARKS, tau beres, tau sukses.
Yang menarik, di peringatan setahun pandemi di Indonesia, justru lahir layanan baru yang disebut : ENABLER, yakni layanan untuk bikin, kelola, optimasi, akun Marketplace (Shopee, Tokopedia, Bukalapak, Lazada, dll), yang ternyata di luar perkiraan, laris manis, banyak yang butuh dan jadi sumber pemasukan jasa untuk Grup.
Nah, kalau di usaha Anda, apa pertumbuhan horizontal yang dapat dijajaki? Dieksekusi? Dan jadi cuan jalur rezeki?
Cek ulang bisnis modelnya, terutama dari kolom 3 di : Customer Relationship, lanjut ke kolom 4 di : Customer Channel, dan melaju ke kolom 5 di : Revenue Stream
Kalau belum paham Business Model Canvas (BMC), kontak aja, ada sesi khusus di iMARKS yang siap mengajarkan mengenai hal itu, bahkan kalau perlu, Kami buatkan sampai jadi, 3 jam kelar itu.
Pertumbuhan horizontal, lebih pada, nambah omzet dengan nambah titik. Wujudnya bisa berupa outlet, mitra penjualan, lini produk baru, atau jasa baru.
Jadi, nambah apa dan berapa tahun ini?
Atau, sudah, cukup segini aja? Gak usah kerja ngegass terlalu keras? Ntar malah gak enak sama yang lain?
Kerja, kerja, kerja, kaya raya….
Boro boro….
Kalau ketemunya….
Kerja, kerja, kerja, tipes….
Malah ribet kemudian. Rumah sakit lagi penuh 😇😇